Orang
bijak bilang :
“Kenapa orang
suka mengeritik, menjelekan, mendiskreditkan dan memfitnah seseorang, apabila
melihat orang lain berbuat kebaikan, sementara kita tidak dapat melakukan
apa-apa. Padahal perbuatan kebaikan yang dilakukan seseorang itu sama sekali
tidak merugikan kita, bahkan kegiatan itu dapat membuat orang lain ikut
memperoleh keuntungan berupa amal kebajikan sebagai investasi pahala yang
dikumpulkan untuk bekal dimasa datang buat kehidupan kita. Karena itu,
janganlah kita suka memprovokasi mengajak orang lain untuk membeci seseorang yang
tidak kita sukai agar orang lain juga turut membencinya. Janganlah kita suka
meremehkan orang lain atas kemampuannya untuk berbuat kebaikan bagi
kemaslahatan umum, sementara kita tidak mampu untuk melakukannya. Seharusnya
kita mendukung, mensupportnya dan memberikan apresiasi kepadanya. Jika kita
suka mengeritiknya dan kebencian yang kita perlihatkan, maka itulah salah satu
ciri dari kemunafikan kita yang kita tonjolkan kepada orang lain”.
Orang
bijak bilang :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar